Jambarpost.com, Bungo- Pembukaaan Kompetisi Sains Nasional (KSN) tingkat SD se-Kabupaten Bungo 2020, resmi dibuka bertempat di ruang pola dinas Pendidikan Kabupaten Bungo Kamis (12/03/2020).
Dalam sambutan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bungo Masril S.sos.ME dalam pembukaan KSN mengatakan, bahwa peserta yang mengikuti KSN harus benar-benar sportivitas dan tetap menjaga nama baik dari sekolahnya masing-masing.
“Sesuai dengan Thema, Kompetisi Sains Nasional mewujudkan Generasi Cerdas, berkarakter, tangguh dan adaptif, terhadap perubahan, kepada anak didik sebagai generasi muda untuk tetap belajar untuk mencerdaskan kehidupan berbangsa, kalah menang hal yang biasa, bagi pemenang KSN akan di kirim ke tingkat Propinsi sebagai perwakilan duta Kabupaten Bungo" ujar Masril.
Yang bertindak sebagai pengawas dari kegiatan kompetensi sain nasional (SD) tingkat kabupaten Bungo, Hj karyanti.s.ag, Hj Ritawati S.Pd, H. Samsul S.Pd, Idasuryani S.Pd, Subri S.Pd, M.Ridon S.Pd, Hj. Khalidos sS.Pd, Hj. Zurna S.Pd, Wasiah S.Pd. MM.
Dari tujuh belas Kecamatan di Kabupaten Bungo ternyata Kecamatan Bathin III berasil mengutuskan perwakilan, SD Negeri 112 Purwo Bhakti, SD Negeri 131 SKB, SD Negeri 109 Manggis, serta SD N 106 Sungai Binjai.
Saat di temui media jambar post Kepala Sekolah SD Negeri 112 Purwo Bhakti Nasir S.Pd, dia berharap semoga anak didik kami perwakilan dari Kecamatan Bathin III bisa berjuang dan belajar lebih baik hingga dapat mengharumkan nama besar Sekolah kita, sehingga bisa mengantar nama sekolah kita ketingkat Propinsi dan Nasional.
Turut hadir dalam kegiatan kompetesi Sains Nasional seluruh unsur kepala Sekolah SDN se- Kabupaten Bungo acara berjalan lancar ramai dan spotipitas (edi)