Jambarpost.com, Tebo- Bupati Tebo, Dr. H. Sukandar, S. Kom. M. Si. didampingi Wakil Bupati Syahlan SH. mengikuti Penandatanganan Komitmen Penyertaan Modal Asing (PMA) dan Penyertaan Modal Dalam Negeri (PMDN) dengan Pelaku UMKM, Senin (18/01/2021).
Penandatanganan tersebut untuk membangun kemitraan dalam mewujudkan penerapan UU No. 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja dalam mengembangkan Investa yang melibatkan pelaku UMKM.
Mendampingi Bupati dan Wabup Kepala Dinas Perindagnaker Drs. Supriyanto dan Kepala Dinas PMPT Satu Pintu Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Tebo Drs. Alwis M. Si. (**/Hen)