• Jelajahi

    Copyright © Media Online
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Pembagian BLT Dana Desa Tahap 1 Desa Perintis Berjalan Lancar

    JambarPost
    3/04/2021, 12:03 WIB Last Updated 2021-03-04T06:23:40Z

    Jambarpost.com, Tebo- Desa Perintis Kecamatan Rimbo Bujang  mencairkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa, tercatat ada 150 Penerima BLT Dana Desa Dari Desa Perintis, Kecamatan Rimbo Bujang, Kamis (04/03/2021)


    Ada sekitar 150 Penerima BLT dari Desa Perintis, data Penerima Di ambil dari KK Rumah Tangga yang belum tersasar Bantuan PKH BPNT dan BST dan bantuan lainnya.

    Acara di mulai Pukul 09.00 dan di Monitoring oleh Camat Rimbo Bujang Richi Shaputra S. SPT, Kepala Desa Perintis Sarmidi, Babinkamtibmas Aipda Syamsul, Babinsa Indra Gunawan, Ketua BPD Desa Perintis Margono, dan anggota BPD serta Pemerintah Desa Perintis.


    Saat di konfirmasi Kepala Desa Perintis Sarmidi mengaku telah mencairkan BLT Dana kepada 150 keluarga mendapatkan bantuan Rp 300 ribu per bulan, untuk keluarga tidak mampu yang terdapak Covid-19.

    Perlu di ketahui bahwa proses pendataan penerima manfaat dilakukan berjenjang mulai dari RT, Dusu, tokoh masyarat dan di rapatkan di masing- masing Dusun kemudian di Musdesus di tingkat Desa.

    Pembagian BLT Dana Desa ini juga mengedepankan Protokol Kesehatan dengan phisikal distancing sebelum memasuki area Balai Desa Perintis Penerima BLT di wajibkan cuci tangan baru masuk ke area balai Desa Perintis untuk lakukan verifikasi berkas selanjutnya baru bisa mencairkan BLT. Setelah itu pulang juga wajib cuci tangan terlebih dahulu.

    Dalam monitoring tersebut Camat Richi mendapati semua dilaksanakan secara baik dan tetap menjaga Protokol Kesehatan.


    “semua bisa dilaksanakan dengan baik dan tertib serta mengedepankan Protokol Kesehatan dengan phisikal distancing serta masyarakat tetap mengguakan masker, dan tidak terjadi kerumunan” terang camat

    Dimasa tanggap darurat covid-19 kedisiplinan menjadi hal yang penting sebagai upaya nyata mencegah meluasnya paparan virus covid-19. 


    Hal senada di ungkapan oleh Babinkamtibmas Desa Perintis Aipda Syamsul Maarif, masyarakat juga dihimbau untuk mengikuti protokol kesehatan dengan sering mencuci tangan dengan sabun, memakai masker dan meningkatkan derajat kesehatan dengan asupan gisi yang seimbang, selain itu juga melaksanakan sosial dintancing dan pisikan distancing, dengan melakukan kedisiplinan tentu saja semua akan dapat memercepat menuntaskan dan memutus mata rantai penyebaran covid-19. (ade)


    Komentar

    Tampilkan