• Jelajahi

    Copyright © Media Online
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Kadis Kominfo Jambi Hadiri Pelantikan Ikatan Jurnalis Perempuan di Bungo

    JambarPost
    8/07/2024, 13:25 WIB Last Updated 2024-08-07T06:25:15Z

     




    Jambarpost.com, Jambi- Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H. , di wakili oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadis Kominfo) Provinsi Jambi, Drs. Ariansyah, menghadiri Pelantikan Ikatan Jurnalis Perempuan (IJP) yang dilaksanakan di Aula Hotel Semagi, Kabupaten Bungo, pada Senin, (07/80/2024).


    Acara ini dihadiri Wakil Bupati Bungo H. Safrudin Dwi Apriyanto S, Pd.MM dan sejumlah Pejabat Daerah, Aggota IJP, serta pelaku Media.


    Pelantikan IJP ini mengangkat tema “Membentuk Karakter Jurnalis yang Berintegritas, Solid, serta Berkomitmen dalam Menyampaikan Berita Aktual dan Terpercaya”.


    Ariansyah dalam sambutannya mengucapkan selamat dan apresiasi kepada Pengurus Ikatan Jurnalis Perempuan (IJP) Kabupaten Bungo Periode 2024-2029 yang telah di lantik hari ini.


    “Semoga solid dan bersinergi dalam memajukan organisasi, melindungi, dan mengawal kerja para anggotanya agar sesuai Kode Etik Jurnalistik dan ketentuan yang berlaku. Serta dapat menyusun program kerja yang efektif, untuk menguatkan kompetensi jurnalis dan insan pers perempuan di Kabupaten Bungo,” Kata Ariansyah.


    Ariansyah menambahkan bahwa selaras dengan tujuan misi ketiga dalam Visi Jambi MANTAP, yaitu Meningkatnya kualitas sumber daya manusia yang sehat, terdidik, berbudaya,agamis,dan berkesetaraan gender.


    “Saya sangat mengapresiasi keberadaan IJP sebagai wadah silaturahmi jurnalis perempuan, sekaligus di harapkan dapat memotivasi kaum perempuan Provinsi Jambi. Agar semakin banyak yang menekuni profesi jurnalis dan awak pers,” tambah Ariansyah.


    Selain itu, Ariansyah berharap IJP Kabupaten Bungo dapat menjalin sinergisitas yang konstruktif dengan pemerintah daerah, para pemangku kepentingan, dan pihak terkait. Untuk kemajuan dan kesejahteraan daerah, berkolaborasi untuk membangun daerah dan masyarakat yang jauh lebih baik. Serta mengedukasi masyarakat melaluiinformasi yang benar, yang dikemas secara objektif dan bisa dipertanggung jawabkan.


    “Sehingga memberi manfaat bagi masyarakat secara luas demi peningkatan kualitas sumber daya manusia Provinsi Jambi,” jelasnya.(Didi)


    Komentar

    Tampilkan